Featured Post

Situs Ini Pindah ke www.klubsehat.org

Demi melayani lebih baik pada para pengunjung situs Klub Sehat, kami memindahkan seluruh artikel ke situs web baru di: https://klubsehat.org...

Monday, October 6, 2014

01 - Kumpulan Tips Kesehatan di FB Page


Untuk mengakses fan page Tips Kesehatan:
https://www.facebook.com/pages/Tips-Kesehatan/509795592396698


#1
Sakit kepala jangan serta-merta menenggak obat kimia, cari dulu penyebabnya apa. Kurang tidur? Obatnya tidur! Kurang minum? Segera minum air putih 2 gelas, hangat. Kurang makan? Makan secukupnya. Banyak pikiran? Tenangkan pikiran dan serahkan pada Yang Kuasa segala permasalahan anda.


#2
Singkong adalah makanan alami yang dahsyat! Mengandung mineral yang tinggi seperti kalsium, magnesium, dll; mengandung vit A, C dan sedikit vit K; mengandung Omega 3 dan 6; namun sama sekali tak mengandung kolesterol.
Jangan malu memberi 'jajanan' anak anda singkong rebus, sebagai ganti makanan modern yang beracun!


#3
Otak depan (frontal lobe) merupakan bagian otak yg paling besar .Merupakan pusat perkembangan kepribadian, mental, spiritual, intelektual, penilaian, pertimbangan dan kemauan. Fungsi otak ini bisa menurun bila terjadi trauma pd otak spt kecelakaan dan juga gaya hidup. Oleh krn itu gaya hidup yang baik akan meningkatkan fungsi otak depan akan semakin baik pula. Frontal lobe bertanggung jawab bagi perilaku moral dan sosial. Oleh karena itu jagalah otak depan anda dengan baik.


#4
"Mengutip data FKUI, jumlah pasien kanker baru di Indonesia sebelum 2010 hanya 1 orang per 1.000 penduduk. Setelah 2010, jumlahnya melonjak 4,3 orang per 1.000 penduduk." ~Kompas

Penyakit kanker bukan nasib, tapi penyakit akibat dari pola hidup, termasuk pola makan.

Anda dan saya juga beresiko terkena penyakit ini. Mari secara perlahan tinggalkan gaya hidup tidak sehat mulai sekarang.

Perhatikan delapan hal penentu gaya hidup sehat anda:

N = Nutrition - pastikan makan makanan sehat dan bergizi
E = Exercise - Olahraga/gerak badan tiap hari min. 30 menit
W = Water - Minum air jernih min. 8 gelas per hari
S = Sunshine/Social relationship - berjemur pada sinar matahari 10-15menit per hari. Jaga hubungan baik dengan sesama manusia.
T = Temperence/Think Positively - Menahan diri. Jaga selera dan hawa nafsu. Berpikir positif.
A = Air - Hirup udara segar
R = Rest = Istirahat 8-10 jam per hari, mulai jam 9 malam.
T = Trust in God = Taqwa pada TUHAN

Selamat mencoba...


#5
Protein yang bersumber dari hewani bersifat asam, harus dicerna tubuh dengan berat dan mengikis asupan kalsium yang ada dalam tulang karna digunakan untuk menetralisir asam yang masuk ke dalam tubuh. Berbeda dengan protein nabati yang bersifat basa dan sangat ramah bagi tubuh.

Tunggu apa lagi? Perlahan sesuaikan diri dengan memakan makanan sehat, nabati dan utuh, rasakan sendiri nikmatnya hidup dengan pelbagai penyakit perlahan-lahan sirna.

No comments:

Post a Comment

How did you find this blog

Note: Only a member of this blog may post a comment.